Kompetisi Nasional Seni Lukis Remaja atau yang sering dikenal dengan KNSLR, merupakan agenda tahunan Yayasan Seni Rupa Indonesia yang dimulai tahun 2006. Dalam kegiatan ini pelajar (usia 13-18 tahun) yang memiliki minat di bidang seni lukis difasilitasi serta dimotivasi untuk dapat meningkatkan skill dan kemampuan sesuai dengan bidang yang dimilikinya. Kegiatan ini juga dalam rangka pembentukan sikap / karakter pribadi yang penuh dengan kreativitas, menjalin persahabatan antar sesama pelajar, meningkatkan rasa bangga berbangsa dan bernegara Indonesia, serta meningkatkan mutu pendidikan di tanah air.
Pada tahun 2014 ini, Yayasan Seni Rupa Indonesia mengadakan kembali KNSLR 2014 untuk para pelajar seluruh Indonesia. Karya-karya dari para pelajar yang terpilih nantinya akan dipamerkan di Plaza Senayan, Jakarta, pada tanggal 10-19 Oktober 2014. Selama pelaksanaan pameran berlangsung di Jakarta, para pelajar yang terpilih juga akan mendapatkan pembinaan langsung dari para delegasi Yayasan Seni Rupa Indonesia untuk mengikuti kegiatan-kegiatan kesenian agar dapat meningkatkan skill dan kemampuan di bidang seni lukis yang dimilikinya.
Sambil menunggu keputusan tentang tema lukisan, persyaratan peserta, dan waktu pengerjaan karya oleh pihak Yayasan Seni Rupa Indonesia. Mari siapkan diri dari sekarang, semoga kesuksesan menyertai kita semua.
Terima kasih,
YSRI
maaf kalau boleh tau, untuk persyartan dan temanya apa saja?
BalasHapusterimakasih untuk jawabannya.
Saat ini pihak YSRI masih mendiskusikan tentang acara KNSLR 2014, bila sudah ada hasil diskusi nanti, pihak YSRI akan segera mempublikasikan tentang tema dan persyaratan KNSLR 2014. Terima kasih.
BalasHapus